Selasa, 28 Desember 2010

alhamdulillah..skripsiku sudah selesai. aku hampirsaja putus asa..he. jalan skripsiku memang bisa dibilang pnjang. mulai dari proposal skripsi dipasuruan yang gagal, gonta ganti dosen pembimbing, salah surat di dinkes, motor mogokdi tengah hutan, 2x dimarahi pak pt. tapi semua rasa leleh itu hilang ketika aku dinyatakan lulus tanggal 2 november 2010. dan para dosen mengapresiasi karena aku sudah membuat peta sendiri.

hampir tidak percaya, orang gapteksepertiku bisa bikin peta,,hehe, trimakasih ya teman2 untuk bantuannya..terutama indri yang telah meminjamkan laptpnya dan sering mengantarkanku ke mana-mana. Ada yng mengatakan aku memanfaatkanmu ndri...hehe, smg aku juga bisa bermanfaat buatmu. aku bnyak berhutang budi padamu.
rimakasih juga buat temen-temen yang bersedia mengajariku peta. agung, mba alinda, novika, bekti, dsb. trimakasih ata bantuannya. terimakasih banyaklah pokoknya...
akhhirnya kini aku mengerti...

di dunia ini akan ada banyak halyang akan membuatmu putus asa. dan jika kamu berhenti di sana maka kau akan berakhir dengan keputusasaan. tapi jika kamu terus bergerak,,kau akan menemukan sesuatu yang lebih indah.
jadi "TERUSLAH BERGERAK DIAH.... LAWAN SEMUA PUTUSASAMU.."

Selasa, 17 Agustus 2010

jalan skripsi tak begitu mulus.. Apakah Engkau masih ingin aku di sini?? mungkinkah karena ada seseuatu yang harus ku lakukan?? ataukah karena da sesuatu yang belum kuselesaikan??

Selasa, 10 Agustus 2010

figuran

Kalau diibaratkan film peranku saat ini hanyakah sebagai figuran, tokoh yang keberadaannya sama sekali tidak penting bagi tokoh utamanya.. atau mungkin juga sebagai pemeran antagonis..tokoh yang keberadaannya tidak diinginkan karena hnya menghalangi kebahagiaan tokoh utama,
Aku hanya berdiri ditempat yang gelap menyaksikan tokoh utama.. sebenarnya aku tidak ingin melihatnya muncul dihadapanku, dan ketika dihadapanku, aku ingin berpura-pura tidak melihatnya..tapi tidak bisa..
Sekarang sudah kuputuskan aku akan trus melihatnya.. mski sakit.
Mungkin aku hanya perlu bertahan sampai babak ini berakhir.. aku berharap saat itu segera tiba.

figuran

Selasa, 03 Agustus 2010

bagiku yang terpenting bukan kau..tapi perasaanku..perasaan yang seperti itu..

Minggu, 16 Mei 2010

Mie Instan


Artha Fara 10 Mei jam 23:56 Balas
Nilai / Kandungan Gizi Pada Mi Instan Indomie, Supermi, Sarimi, Kare, Pop Mie, Mie Sedap, Dll

Tahukah anda jikalau mi instant yang sudah mendarah daging dan menjadi salah satu makanan pokok di Indonesia ternyata memiliki kandungan kadar gizi yang cukup banyak dan berguna bagi tubuh. Hal ini berbeda dengan omongan orang-orang yang mengatakan bahwa makan mie instant membuat orang kekurangan gizi.

Hal itu memang ada benarnya karena pada mie instant memiliki nilai gizi nutrisi (nutrition fact) yang belum lengkap sehingga alangkah baik jika dalam mengkonsumsi mi instant dipadukan dengan bahan-bahan lain yang dapat memenuhi kebutuhan gizi tubuh kita sehari-hari.

Berdasarkan hasil pantauan ternyata nilai gizi dari tiap rasa dalam satu merek yang sama punya kandungan gizi yang berbeda-beda. Contohnya pada produk Indomie di mana kadar gizi pada Indomie rasa soto mie berbeda jauh dengan kandungan gizi pada Indomie rasa baso sapi. Dari sisi energi yang bisa kita dapat dari tiap sebungkus mi instan pun dapat kita ketahui.

Namun yang perlu diketahui adalah bahwa kebutuhan gizi untuk tiap-tiap orang adalah berbeda-beda dan dalam tiap bungkus mie instant belum tentu memiliki kandungan yang sama persis seperti pada informasi nilai gizi pada kemasan pembungkus. Dari info gizi tersebut seharusnya kita dapat melengkapi kekurangan gizi dari tiap bungkus mi instan dan menghindari kelebihan kadar gizi pada tubuh kita.

Untuk menambah protein kita dapat menambahkan telur atau kornet pada mie instant yang dimasak. Jika ingin menambah serat kita bisa tambah sayuran seperti daun sawi, daun bawang, bawang goreng, dsb. Semua dapat disesuaikan dengan mudah untuk mendapatkan gizi yang tidak didapat dari satu bungkus mi instant.

Berikut ini adalah beberapa informasi gizi atau kandungan gizi untuk produk mie instant Indomie :

1. Indomie Rasa Soto Mie
- Energi = 340 kkal
- Energi dari lemak = 110 kkal
- Lemak total = 12 gr / 22%
- Lemak jenuh = 4 gr / 19%
- Kolesterol = 0 mg / 0%
- Karbohidrat = 50 gr / 15%
- Serat makanan = 2 gr / 9%
- Gula = 2 gr / 9%
- Protein = 7 gr / 15%
- Natrium = 600 mg / 25%
- Vitamin A = 60% AKG
- Vitamin B12 = 20% AKG
- Vitamin B1 = 40% AKG
- Vitamin C = 6% AKG
- Vitamin B6 = 26% AKG
- Pantotenat = 10% AKG
- Kalsium = 2% AKG
- Niasin = 25% AKG
- Asam folat = 25% AKG
- Zat besi = 30% AKG

2. Indomie Rasa Baso Sapi
- Energi = 320 kkal
- Energi dari lemak = 120 kkal
- Lemak total = 13 gr / 25%
- Lemak jenuh = 8 gr / 39%
- Kolesterol = 0 mg / 0%
- Karbohidrat = 43 gr / 13%
- Serat makanan = 2 gr / 9%
- Gula = 3 gr / 14%
- Protein = 7 gr / 14%
- Vitamin A = 60% AKG
- Vitamin B12 = 20% AKG
- Vitamin B1 = 40% AKG
- Vitamin C = 0% AKG
- Vitamin B6 = 25% AKG
- Pantotenat = 0.53 mg
- Kalsium = 2% AKG
- Niasin = 15% AKG
- Asam folat = 25% AKG
- Zat besi = 30% AKG

3. Indomie Rasa Kaldu Ayam
- Energi = 320 kkal
- Energi dari lemak = 100 kkal
- Lemak total = 11 gr / 20%
- Lemak jenuh = 2 gr / 9%
- Kolesterol = 5 mg / 4%
- Karbohidrat = 48 gr / 15%
- Serat makanan = 2 gr / 8%
- Gula = 2 gr
- Protein = 7 gr / 14%
- Natrium = 740mg / 31%
- Vitamin A = 60% AKG
- Vitamin B12 = 20% AKG
- Vitamin B1 = 25% AKG
- Vitamin C = 6% AKG
- Vitamin B6 = 25% AKG
- Pantotenat = 10%
- Kalsium = 2% AKG
- Niasin = 20% AKG
- Asam folat = 25% AKG
- Zat besi = 30% AKG

4. Indomie Rasa Ayam Spesial
- Energi = 330 kkal
- Energi dari lemak = 120 kkal
- Lemak total = 14 gr / 25%
- Lemak jenuh = 3 gr / 14%
- Kolesterol = 5 mg / 1%
- Karbohidrat = 46 gr / 14%
- Serat makanan = 2 gr / 8%
- Gula = 2 gr
- Protein = 7 gr / 14%
- Natrium = 720mg / 30%
- Vitamin A = 60% AKG
- Vitamin B12 = 20% AKG
- Vitamin B1 = 40% AKG
- Vitamin C = 6% AKG
- Vitamin B6 = 25% AKG
- Pantotenat = 10%
- Kalsium = 2% AKG
- Niasin = 20% AKG
- Asam folat = 20% AKG
- Zat besi = 15% AKG

Untuk rasa / flavour lainnya akan diinput lain waktu. Trims.

Minggu, 09 Mei 2010

jadi juru masak di Segoro Gunung

Jumat-Minggu, 7-10 Mei 2010

KSR mengadakan kegiatan Latihan dan Pemantapan (Lantap) di Segoro Gunung, Kemuning, Karanganyar.
Panitia sebagian berangkat jam 3 sore dari markas Ksr PMI Unit UNS, menggunakan truk, sebagian lainnya menyusul dg sepeda motor setelah para peserta diberangkatkan. Bagiku,, pergi ke suatu tempat naik truk bersama tman2 mrupakan pengalaman yang asyik...hidup jadi lebih berwarna..hehe,,,
Sampai di Segoro gunung jam 5, saat itu peserta masih long march,. 

Ternyata saya pernah ke tempat ini, dulu ketika megikuti IMPAS. Lokasinya berada di dekat kemuning, tepatnya di pemberhentian sebelum menuju kebun teh. Sama seperti dulu, tempat ini sangat sejuk,,,tapi rasanya kemarin jauh lebih dingin terutama pada malam hari. airnya sedingin es, jd males nyentuhnya..he,. pdhl jadi sie konsumsi yang mau gak mau harus bnyak berhubungan dg air..
Menjadi sie konsumsi menjadi pangalaman baru bagi saya, karena biasanya pesan makanan, sedangkan kegiatan kemarin kami memasak.. ternayta asyik juga,,tpi kasihan juga teman-teman..harus makan masakan juru masak yang masih amatiran..hehe..
pengalaman di luar tgs sie konsumsi
- kehujanan selam hmpi 1 jam sewaktu MB
- jam 23.30-03.00 jaga di pos 1,, dingin bangeeettt,

catatan untuk sie konsumsi: kalau memasak porsinya selalu kurang.. ya maklumlah...kita kan masih amatiran,,hehe,,jadi tgak tau harus masak berapa banyak..